Kapolsek Siantan, Kenakan Masker ke Pedagang Ikan


Mempawah, mentarikhatulistiwa.id – Pasar Ikan di Jungkat, tadi pagi, Minggu (9/5/2021), tampak cukup ramai. Kapolsek Siantan, Iptu Rahmad Kartono yang tengah berpatroli, melihat seorang pedagang tidak mengenakan masker.
Nama penjual ikan itu adalah Busni. Ketika melihat sang Kapolsek menghampiri, Busni langsung tersenyum malu. Tanpa perlu ditegur, ia sudah tahu bahwa dirinya lupa mengenakan masker.
“Bang Busni mau saya hadiahkan masker dan sekaligus saya pasangkan?” tanya Rahmad Kartono ramah.
Seraya mengangguk malu, Busni pun mengiyakan tawaran Kapolsek.
Jadi lah, Busni, sang penjual ikan di Pasar Jungkat, mendapat hadiah masker yang langsung dikenakan ke wajahnya.
Saat masker dikenakan oleh Kapolsek, ia mengacungkan jempol sebagai bentuk dukungan atas anjuran pemerintah untuk tetap patuh protokol kesehatan dalam transaksi jual beli.
Kepada mentarikhatulistiwa.co.id, Rahmad Kartono mengatakan, pagi, siang hingga malam, Polsek Siantan terus menyampaikan imbauan protokol kesehatan.
“Kadang ada juga yang bandel, itu-itu saja yang tak mengenakan masker, sehingga kita berikan teguran lisan,” katanya.
Tapi terhadap Busni, sang penjual ikan, Kapolsek mengaku mengapresiasi. Ia berharap, Busni dan seluruh pedagang di Pasar Jungkat dapat menjadi contoh bagi masyarakat dalam kepatuhan menerapkan protokol kesehatan.
“Imbauan prokes ini bukan untuk kami, melainkan demi keselamatan dan keamanan masyarakat dari bahaya Covid-19,” ungkap Rahmad Kartono.
Ia berharap, hingga hari Idul Fitri 1442 H nanti, masyarakat Kecamatan Jongkat tetap terbebas dari Covid-19, sehingga dapat merayakan lebaran bersama keluarga seperti biasa.
Penulis : red