banner 728x250 banner 250x250
Berita  

Dinas PUPR Bengkayang Segera Perbaiki Jembatan Guna Baru

BENGKAYANG, Mentarikhatulistiwa.id- Jembatan di Jalan Guna Baru Kelurahan Sebalo Kecamatan Bengkayang kian memprihatinkan, sebab tiang jembatan mulai melorot dan tebing penahan juga mulai jebol.

banner 250x250

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Martinus Pones,ST dihubungi Kamis (20/5/2021) mengatakan Segera Perbaiki Jembatan yang nyaris roboh.

“Pada Minggu depan, Dinas PUPR Bengkayang akan segera perbaiki , untuk penanganan darurat terlebih dahulu,

Bidang Bina Marga nanti akan buat penanganan darurat dulu, setelah itu pada perubahan baru dianggarkan.

Memang jembatan usianya sudah cukup lama, dan sebelumnya juga sudah dalam perencanaan Dinas PUPR untuk anggaran perbaikan,” tutur Mantan Kepala LPSE ini

Martinus Pones menambahkan,” Anggaran darurat kita memakai anggaran darurat yang ada teranggarkan, jadi nanti disesuaikan kebutuhannya

Sedangkan untuk penganggaran saat perubahan lagi dihitung sesuai kebutuhan perencanaannya, nanti penggantian konstruksinya pakai boxculvert,” tutupnya. (DI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *